Mengajak anak berwisata untuk mengisi liburan tentu saja sangat di dambagakan bagi setiap orangtua dan anak itu sendiri, namun terkadang orang tua merasa bingung jenis wisata apa yang baik untuk anak sehingga setelah berwisata bukan hanya kesenangan saja yang di dapat oleh sang anak tetapi juga Pengetahuan.
Bandung sebagai salah satu kota tujuan wisata menyediakan lengkap tempat wisata anak bandung yang bisa dijadikan para orang tua sebagai tujuan wisata anak di Bandung. dengan dibawa ke tempat wisata anak di Bandung tersebut, anak akan banyak belajar berbagai hal kehidupan sehingga akan menambah pengetahuan anak tersebut.
Berikut di bawah ini beberapa Tempat Wisata Anak di Bandung Yang bisa dijadikan pilihan wisata para orang tua beserta anaknya yaitu :
Taman Lalu Lintas Arena Mengajarkan Anak Akan Pentingnya Taat Terhadap Aturan Lalu Lintas
Berdasarkan Surat Keputusan DPRD-GR Kotamadya Bandung tanggal 20 November 1965 No. 18660/65 Taman Lalu lintas ini bernamakan Taman Lalu Lintas Ade Irma Suryani Nasution (TLL-AISN) yang beralamatkan di Jl. Blitung No. 1 Bandung persis dekat dengan SMA 3 & 5 Kota Bandung. di taman ini, anak-anak akan berwisata sambil mengenal aturan berlalulintas, mengenal tanda rambu-rambu lalu lintas dan sebagainya. Di taman ini terdapat beberapa permainan anak yang berhubungan dengan lalu lintas seperti kereta api yang bisa ditumpangi, mobil Batre, Out Bound dan lain-lain.
Jendela Alam, Tempat Wisata Anak di Bandung Yang Mengajarkan Anak Akan Pentingnya Alam Untuk Kehidupan
Tempat Wisata Jendela Alam berlokasikan di Lembang Bandung Bagian Utara yang tentunya sangat cocok untuk dijadikan salah satu tujuan wisata anak di bandung karena di dukung oleh udara yang segar dan pemandangan yang indah, sesuai konsep dari tempat wisata Jendal Alam“Kembali ke alam”, tempat wisata Jendela Alam menyediakan berbagai fasilitas dan kegiatan untuk anak-anak ikuti, kegiatan di maksud yaitu : 1. Kegiatan Pertanian (bercocok Tanam, pembibitan buah-buahan, memetik dan memakan buah sendiri dan lain-lain), 2. Kegiatan Peternakan (Memerah Susu Sapi, Menunggang Kuda, Memberi Makan Kelinci, ayam dan bebek). Selain itu, Tempat Wisata Jendela Alam Bandung juga menyediakan kegiatan Edukasi untuk tingkat TK-SMA seperti ber Out Bound dan lain-lain.
Museum Geologi Bandung, Tempat Wisata Sejarah dan Purbakala
Museum ini terletak di jalan Diponogoro Bandung Nomor 57 Bandung, di Museum Geologi Bandung anak-anak dapat melihat benda-benda sejarah dan fosil-fosil purbakala seperti fosil tengkorak manusia pertama, fosil binatang dan lain-lain yang tentunya akan menambah pengetahuan anak. Dan disekitar museum geologi terdapat beberapa tempat wisata lainnya seperti Gedung Sate, Taman Lanjut Usia, TVRI dan Museum Pos Indonesia.
Taman Budaya Dago, Tempat Wisata Budaya Indonesia
Sebelumnya Taman Budaya Dago merupakan tempat nongkrongnya para penikmat kuliner dan Teh, sehingga dahulu namanya adalah Dago Tea House, Namun seiring perjalan waktu, Dago Tea House berubah nama dan fungsinya yaitu menjadi Taman Budaya dago yang berfungsi sebagai Tempat Wisata Budaya. Dengan mengunjungi Taman Budaya Dago, wisatawan dapat menikmati berbagai pementasan Kesenian sunda seperti angklung, tari jaipongan dan bahkan bukan seni sunda saja yang bisa wisatawan saksikan di taman budaya dago ini tetapi kesenian tradisional daerah lain pun selalu tampil di Taman budaya dago bahkan kesenian mancanegara juga pernah tampil di taman budaya dago seperti Goethe-Institute, Centre Cultural Francis (CCF) dan Japan Foundation.
Dengan membawa anak ketempat wisata ini tentu akan menambah wawasan anak anda mengenai kekayaan Budaya dan Kesenian Negara Republik Indonesia yang kita cintai ini.
Saung Angklung Udjo (SAU), Seni Sunda kebanggaan Indonesia
Coba bawalah anak anda berwisata ke Saung Angklung Udjo yang terletak di Jl. Padasuka Nomor 118 Bandung ini, dijamin anak anda akan takjub dan berkesan. Karena disini wisatawan akan dimanjakan oleh alunan merdu musik angklung khas Jawa Barat serta di iringi suara merdu sang biduan yang cantik dan jelita. Selain itu, wisatawan pun terutama anak-anak akan diajak untuk ikut beraksi seperti ikut menari, memainkan musik angklung dan lain-lain. Lebih hebatnya lagi di Saung Angklung Udjo (SAU) ini, wisatawan akan diperkenalkan mengenai Angklung baik itu sejarah dan cara pembuatannya tentunya ini akan menjadi pengetahuan plus anak anda ketika di ajak berwisata ke Saung Angklun Udjo (SAU).
Demikian sedikit Informasi Tempat Wisata Anak di Bandung yang bisa wisatawan jadikan tempat berwisata bersama anak dan keluarga, masih banyak lagi Tempat Wisata Anak di Bandung yang belum saya masukan ke dalam artikel ini yang pastinya akan saya masukan menyusul. Untuk informasi tempat wisata yang manarik di bandung yang lain wisatawan dapat menemukannya di blog ini, happy wisata.