Mau liburan yang asik? Ga perlu jauh-jauh, buddies! Ada Bandung yang siap membuat kamu terkagum-kagum dengan beberapa tempat wisatanya yang OK punya. Mau tahu apa saja itu? Yuk, kita intip dibawah ini.
1.Tebing Keraton
Nah, tempat yang satu ini memang lagi hits di kalangan instagramer dan fotografer. Namanya Tebing Keraton. Terletak di Dago Pakar, Tebing Keraton ini punya ketinggian 1200mdpl. Lumayan lho kamu bisa lihat pemandangan hutan nan indah dari atas. Jadi, jangan lupa foto dari pinggir tebing agar makin eksis. But, be careful ya!
2. Kawah Putih
Semuanya serba putih seperti salju. Yap, itulah pemandangan pertama yang akan kamu lihat saat sampai di tempat wisata satu ini. Kawah putih merupakan sebuah danau yang terbentuk dari letusan Gunung Patuha. Tanah yang bercampur belerang inilah yang membuat tanah di sekitar kawah ini berwarna putih. Foto disini akan berasa seperti nggak di Indonesia kan?
3. Observatorium Bosscha
Bosscha memang beda dari tempat wisata lainnya. Disini kamu dapat melihat berbagai bintang yang ada dilangit dan juga benda langit lainnya. Pasti seru ya, melihat planet Mars dengan mata kita sendiri menggunakan Teleskop Zeiss ataupun sekedar mempelajari struktur yang dimiliki galaksi Bima Sakti.
4. Stone Garden
Kalau kamu sudah bosan dengan taman bunga, kamu bisa mencoba ke Stone Garden alias Taman Batu. Di sini, kamu bakal merasa seperti kembali ke zaman batu! Gimana tidak? Sejauh mata memandang, panorama yang disajikan adalah ornament berbatuan yang keren banget. Oh ya, disini juga ada situs geologi bekas danau purba lho!
5. The Hobbit
Ingin berfoto di rumah The Hobbit yang ada di film Lord of the Rings? Tak perlu jauh-jauh ke New Zealand karena sekarang rumah kecil berpintu bundar ini kini dapat Anda temui juga di Farm House Lembang! Selain rumah Hobbit, di sini Anda bisa menemukan rumah-rumah tradisional bergaya Eropa dan taman-taman yang elok di tengah sejuknya udara Lembang. Biar makin berasa seperti di Eropa, jangan lupa untuk berfoto menggunakan kostum tradisional Eropa ya!
Tuh! Oke kan buddies?